Skip to content Skip to sidebar Skip to footer
Contoh Prosedur Kompleks Bahasa indonesia

Contoh Prosedur Kompleks Bahasa indonesia

Contoh prosedur kompleks bahasa indonesia YUK BELAJAR BAHASA INDONESIA nah sobat dari pada brosing tentang hal yang kurang bermanfaat kita punya nih informasi singkat saja mengenai pelajaran bahasa indonesia yang kita ulas secara ringan dan mudah di mengerti dengan di sertai juga bersama contohnya.


Pengertian Teks prosedur kompleks adalah teks yang berisi tahap-tahap dan langkah-langkah yang harus ditempuh untuk mencapai tujuan dan terdapat keterangan yang menjadikan teks prosedur tersebut kompleks. 

Struktur teks Tujuan : maksud yang ingin dicapai 
Langkah-langkah : susunan tata cara untuk mencapai tujuan Namun ada dari beberapa sumber yang menyatakan bahwa struktur teks prosedur kompleks :
 • Judul • Pendahuluan • Bahan/alat • Langkah-langkah  

Tujuan teks prosedur kompleks: Menunjukkan atau menjelaskan bagaimana mengerjakan sesuatu dengan langkah-langkah yang urut. 
Ciri kebahasaan

 a. Penggunaan partisipan secara umum Partisipan berarti : semua individu yang berperan serta/ mengikuti/ mengambil andil dalam suatu kegiatan. dalam hal ini yang dimkasud adalah partisipan manusia. Contoh: Pengedara, polisi, pemain, dll.  

b. Penggunaan verba material dan verba tingkah laku. verba material : mengacu pada tindakan fisik dalam suatu peristiwa contoh;mengecek, meringkus, menyidang, dll. Verba tingkah laku : mengacu pada sikap yang dinyatakan dalam ungkapan contoh;menolak, menilang, memutuskan, dll. 

 

c. Penggunaan konjungsi temporal yang mengacu pada urutan waktu. Seperti : pertama, kedua, ketiga d. Mengandung kalimat imperatif, deklaratif, interogatif. Kalimat imperatif : berisikan kalimat perintah untuk melakukan sesuatu. Kalimat deklaratif : kalimat yang memberikan sesuatu kepada pembaca/pendengar Kalimat interogatif : kalimat yang berisikan pertanyaan.

Lain-lain : 1. Kaidah Teks Prosedur Kompleks Banyak dijumpai kalimat perintah. Konsekuensi dari penggunaan kalimat perintah adalah pemakaian kata kerja imperatif, yakni kata yang menyatakan perintah, keharusan, atau larangan. seperti : bacalah, carilah, pakailah. 2. Prinsip a. Makna kata, istilah dalam teks prosedur kompleks b. Kata-kata baku dan tidak baku dalam teks prosedur kompleks. c. Pengenalan ciri bahasa teks prosedur kompleks d. Ciri bahasa yang dipergunakan dalam teks prosedur kompleks adalah bahasa dengan mempergunakan kaidah baku dan komunikatif.

Contoh teks prosedur kompleks Cara Menyambungkan Komputer dengan Internet Menggunakan Modem Eksternal 
1. Dewasa ini, internet merupakan media paling revolusioner. Banyak pengembangan-pengembangan pada internet, salah satunya adalah perkembangan akses internet menggunakan modem eksternal. Bagaimana cara menyambungkan internet menggunakan Modem ? 
 
Berikut langkah-langkahnya :
Pertama, siapkan satu unit computer dan modem eksternal usahakan modem dalam keadaan baik dan sudah diisi pulsa. Pastikan juga terdapat port yang bisa digunakan untuk menyambungkan modem dan pastikan pula, computer menyala. Jika modem dan computer siap, colokkan modem pada port. Lalu computer akan secara otomatis mendeteksi keberadaan modem. 
 
Selanjutnya, bila modem sudah terdeteksi maka program modem akan muncul dan kita bias langsung menyambungkan computer ke internet. Namun, bila program modem belum terinstal maka kita harus menginstalnya terlebih dahulu. Bukalah modem, lalu klik setup installer modem (program untuk menginstal modem). Selanjutnya, tunggu sampai proses pemasangan selesai dan program modem siap digunakan. 
 
Lalu, bukalah program modem dan klik “connect” untuk memulai proses penyambungan. Setelah proses penyambungan berhasil maka internet siap digunakan.
 
Open Comments